REVITALISASI SMA 1 KARANGDOWO MENUAI PROTES: Masalah Teknis dan Kurangnya Tanggung Jawab Kontraktor*

0
32

*REVITALISASI SMA 1 KARANGDOWO MENUAI PROTES: Masalah Teknis dan Kurangnya Tanggung Jawab Kontraktor*

Klaten suara lintas.com – Revitalisasi Gedung SMA 1 Karangdowo yang selesai beberapa waktu lalu masih menyisakan beberapa masalah serius. Panel listrik yang belum berfungsi dengan baik, jaringan yang berantakan, limbah bekas bongkaran yang menumpuk, dan kolam ikan yang rusak akibat reruntuhan besi atap saat pembongkiran menjadi sorotan.

Pihak sekolah telah berusaha menghubungi CV Sumber Mulyo, kontraktor yang bertanggung jawab atas pekerjaan revitalisasi, namun tidak ada respon. “Kami sudah mencoba menghubungi mereka beberapa kali, tapi tidak pernah diangkat,” kata Priyono, Waka Kesiswaan SMA 1 Karangdowo.

Menyikapi hal ini, pihak sekolah akan segera melaporkan masalah ini ke Kancabdin 5 untuk mendapatkan solusi dan perhatian lebih lanjut. “Kami berharap masalah ini bisa segera diselesaikan dan tidak terulang di masa depan,” tambah Priyono.

Revitalisasi gedung SMA 1 Karangdowo yang menelan biaya besar diharapkan dapat meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah tersebut. Namun, masalah yang terjadi saat ini membuat harapan itu terasa jauh. (Red)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini