Aktivis Anti Korupsi Cirebon dan Ketua ABS Group Sampaikan Duka Cita atas Wafatnya Wartawan Senior Ahmad Kusyadi

0
183
Foto : Pemakaman Wartawan Senior Cirebon, Ahmad Kusyadi

Cirebon , Suara Lintas. Com

Aktivis Anti Korupsi Cirebon sekaligus Ketua ABS Group, Harun Sutejo, menyampaikan ucapan belasungkawa yang mendalam atas wafatnya wartawan senior Cirebon, Ahmad Kusyadi.

“Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Telah berpulang ke Rahmatullah saudara kita, almarhum Ahmad Kusyadi. Semoga Allah SWT mengampuni segala dosa-dosanya dan menempatkan beliau di sisi-Nya dengan husnul khatimah. Aamiin,” ujar Harun Sutejo, Sabtu (10/1/2026).
Menurut Harun, almarhum Ahmad Kusyadi merupakan sosok jurnalis senior yang telah banyak berjasa dalam dunia pers, khususnya di wilayah Cirebon dan sekitarnya. Dedikasi, integritas, serta komitmennya dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat menjadi teladan bagi generasi jurnalis selanjutnya.

“Atas nama Aktivis Anti Korupsi Cirebon dan keluarga besar ABS Group, kami menyampaikan duka cita yang sedalam-dalamnya. Semoga keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan, kekuatan, dan keikhlasan dalam menghadapi cobaan ini,” tambahnya.

Adapun alamat rumah duka berada di Trusmiland Pamengkang, Tahap 2, Blok Q No. 53, Cirebon.

Harun Sutejo kembali menegaskan harapannya agar almarhum mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT.
“Semoga almarhum diampuni dosa-dosanya, diterima seluruh amal ibadahnya, dan ditempatkan di surga-Nya. Aamiin ya Rabbal ‘alamin,” pungkasnya.

( Redaksi 01)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini